Siapa yang tak kenal Baim Wong? Salah satu Public Figure di Indonesia sekaligus suami Paula membentuk tim Esports di Mobile Legends bernama BOSSQUE. Tim yang memulai Open Conference ini merupakan tim akar rumput baru di dunia Pro Scene Mobile Legends. Pada Season ke 8 ini MDL Indonesia membuka kualifikasi terbuka untuk tim-tim di luar Pro Scene Mobile Legends yang sudah ada sejak lama. Tim besutan Baim Wong ini menjadi salah satu dari sekian banyak tim kualifikasi yang mendapatkan tiket ke babak Regular Season MDL Indonesia Season 8.
Sebagai tim baru, dominasi BOSSQUE di Regular Season cukup membuat mata para fans Pro Scene MDL Indonesia tertuju pada mereka. Mereka mampu menyapu bersih Regular Season dan menjadi pemuncak klasemen MDL Indonesia Season 8. BOSSQUE pun meraih rekor 13 kemenangan beruntun di Regular Season MDL Indonesia Season 8.
Pada babak Playoff, Team BOSSQUE dengan cukup mudah melewati persaingan ketat dengan tim-tim yang sudah lama berkecimpung di dunia Pro Scene Mobile Legends. Hingga akhirnya mereka mampu mengunci tiket babak Grand Finals MDL Indonesia Season 8 pada debut pertamanya di MDL. Pada pertandingan Grand Finals BOSSQUE bertemu dengan Raja RRQ Sena, tim yang digadang-gadang sebagai juara MDL Indonesia Season 8 dikalahkan oleh Team BOSSQUE dengan skor akhir 4-2 untuk kemenangan Team BOSSQUE.
Usai pertandingan, Baing Wong yang hadir pada pertandingan tersebut pun mengangkat trofi juara pertama bersama Team BOSSQUE. Sejarah tercipta dengan manis, Team BOSSQUE menjadi tim pertama yang masuk melalui Open Conference dan berhasil menjadi juara di MDL Indonesia yang telah melewati 8 season.