MDL Indonesia Season 8 telah selesai dengan tim BOSSQUE sebagai juaranya. Tim Open Conference berhasil mencetak sejarah baru di MDL Indonesia. Pasalnya, mereka merupakan tim pertama dari kualifikasi terbuka yang menjadi juara di MDL Indonesia. Pada laga Grandfinal MDL Indonesia Season 8 kemarin, mereka berhasil mengalahkan tim besar MDL Indonesia yaitu RRQ Sena.
Sebaliknya Tim RRQ yang berada di MPL Indonesia Season 12 gagal menjadi juara MPL Indonesia Season 12 dan gagal lolos ke M5 World Championship di Filipina nanti. Maka dari itu, banyak fans sang raja yang meminta RRQ AP mencari pemain baru.
Kondisi tangan RRQ Skylar yang semakin parah membuat Tim RRQ harus segera mencari cover untuk goldlaner andalan mereka. RRQ AP pun tak tinggal diam, ia pun langsung aktif mencari pemain potensial. Salah satu nama baru di Pro Scene Mobile Legends yaitu BOSSQUE Bunnyqt menjadi daya tarik baru di role goldlane. Penggemar tim RRQ mengajak RRQ AP untuk mencari lebih jauh pemain tersebut.
@.maslondonpelapis untuk skylar👀 #rrqap#tigerwongesport#teamrrq#rrq#rrqkingdoom#mobilelegends#fyp
♬ suara asli – ʂƈıŋʑơ – ʂƈıŋʑơ
Pada komentar di salah satu media esports, RRQ AP mengomentari salah satu postingannya. Terkait Bunnyqt yang merupakan salah satu goldlaner terbaik di MDL Indonesia Season 8 bersama tim BOSSQUE, RRQ AP ingin mencoba menghubungi pendiri tim, Baim Wong.
“Baik, kalau begitu tanya mas Baim,” kata RRQ AP
RRQ Skylar masih menjadi pemain utama Tim RRQ yang menjadi ancaman menakutkan bagi lawan-lawannya di MPL Indonesia. Namun karena kondisi tangannya semakin parah, ia dikabarkan akan istirahat dari turnamen lain untuk memulihkan diri. Agar ia siap bermain di MPL Indonesia Season 13 nanti.