“Selama beberapa hari terakhir kami terhubung dengan generasi baru, penggemar dan pesaing dari seluruh benua berkumpul untuk merayakan semangat sepak bola.”
“AFC selalu teguh dalam misinya untuk tetap inklusif, dan perjalanan ke dunia maya ini merupakan langkah terbaru untuk mewujudkan tujuan tersebut,” ujar pria yang juga menjabat sebagai Wakil Presiden Senior FIFA itu.
Shaikh Salman juga memuji tuan rumah Qatar dan penyelenggara lokal yang menyukseskan turnamen tersebut.
“Menjadi tuan rumah edisi perdana acara ini di kota yang sama dengan Piala Asia AFC yang sedang berlangsung menjadikan ini pengalaman yang benar-benar tak terlupakan dan saya juga ingin mengucapkan terima kasih kepada Asosiasi Sepak Bola Qatar yang telah menyelenggarakan acara ini dengan standar keramahtamahan tertinggi.” kata Syekh Salman.
Baca juga: Indonesia ke Final Piala eAsian AFC usai mengalahkan Thailand
Reporter: Arindra Meodia
Redaktur: Hernawan Wahyudono
Hak Cipta © ANTARA 2024