Site icon Hallo Esporst

Team Spirit rebut titel juara MCC season 3 pada awal debut

Baru saja memulai debutnya di kancah kompetitif Mobile Legends, Team Spirit berhasil meraih gelar juara MCC (MLBB Continental Championship) Season 3 sekaligus tiket menuju MSC (Mid-Season Cup) 2024.

MLBB Continental Championship merupakan liga profesional untuk wilayah CIS, Georgia, dan Ukraina. Nantinya, tim yang berhasil meraih gelar juara akan langsung mendapatkan tiket menuju MSC 2024 di Riyadh, Arab Saudi. Sementara itu, tim yang menempati posisi runner-up akan bertanding terlebih dahulu di Wild Card untuk memperebutkan satu tiket MSC 2024 yang tersisa.

Yang terbaru, tim Spirit yang baru saja memulai debutnya di kancah kompetitif Mobile Legends langsung keluar sebagai juara MCC Season 3. Mereka pun secara otomatis mendapatkan tiket menuju MSC 2024 di Riyadh, Arab Saudi.

Tim Spirit yang diisi oleh sederet mantan pemain Deus Vult ini memang sangat mendominasi di regular season MCC S3. Kid Bomba dan kawan-kawan bahkan berhasil menduduki peringkat pertama di papan klasemen akhir musim reguler.

Hasil tersebut membuat mereka langsung ditunggu di Upper Bracket babak Semi Final Playoff. Sayangnya, di sana, tim berlogo Naga ini harus turun ke Lower Bracket setelah kalah dari Victory Song Gamers (VSG).

Meski begitu, hal tersebut tidak menyurutkan semangat mereka. Sunset Lover dan kawan-kawan akhirnya berhasil melaju ke Grand Final dan bertemu dengan Brute Force. Di sana, mereka berhasil menang dengan skor sengit 4-3, dan keluar sebagai juara.

Sebagai informasi, Team Spirit sendiri sebenarnya baru masuk ke kancah kompetitif Mobile Legends pada tahun 2024 lalu setelah merekrut mantan pemain Deus Vult. Namun, pada musim debutnya ini, mereka langsung mampu menjuarai MCC Season 3. Selain gelar juara, Kid Bomba dan kawan-kawan juga langsung mendapatkan tiket ke MSC 2024. Di sisi lain, Brute Force yang berada di posisi runner-up harus terlebih dahulu bertanding di Wild Card untuk memperebutkan satu tiket tersisa ke MSC 2024.

Exit mobile version